Dulu 6 Uang Zaman 90 an ini Diremehkan, Kini Harganya Bikin Geleng Geleng Kepala
Inafeed.com – Bank Indonesia telah mencetak bentuk uang baru di tahun 2017 ini. Uang Indonesia kini punya bentuk lebih baru. Bentuk uang baru di tahun ini tentu saja berbeda dengan bentuk uang zaman dahulu.
Dan menariknya, bentuk uang zaman dulu yang mungkin saat itu diremehkan dan bernilai murah, kini uangnya menjadi langka sehingga para kolektor pun berusaha menumpulkan uang-uang tersebut dan dibeli dengan harga mahal.
Seperti yang dilansir dari Merdeka.com, inilah 6 uang zaman 90 an yang banyak dicari orang dan dibeli dengan harga mahal.
1. Koin seribu kelapa sawit
Di tahun 90an, uang koin seribu kelapa sawit mungkin hanya bisa untuk membeli ciki atau permen. Tapi uang koin dengan lambang kelapa sawit kini sudah langka dan banyak diburu para kolektor. Banyak para tokoh kolektor mencari uang tersebut dengan mau membelinya degan harga paling tinggi Rp 300 ribu.
2. Uang kertas 10 Ribu Gambar Cut Nyak Dhien
Uang 10 ribu lawas gambar cut nyak din kini dihargai 600 ribu Rupiah satu lembarnya.Hal ini mungkin juga berhubungan bahwa uang-uang kuno ini biasa digunakan sebagai salah satu mahar yang digunakan dalam perkawinan.
3. Uang kertas 100 lama
Uang kertas 100 lama ini memang sering diremehkan. Namun saat ini uang tersebut dihargai hingga Rp 1 juta di sebuah online shop.
4. Uang kertas 500 lama
Uang kertas 500an lawas ini dulu bahkan sering digunakan untuk mengejek orang lain.
Kini, uang tersebut dihargai dengan cukup fantastis.Bahkan satu lembarnya dijual dengan harga mencapai Rp 1,5 juta.
5. Uang kertas 50 ribu lama
Uang kertas 50 ribuan lama kini bernilai fantasis yakni diharga dengan nilai mencapai 1,5 juta Rupiah bagi mereka yang mau menjualnya.
6. Uang kertas 5000 lama
Tahukah kamu jika uang kertas 5000 lama kini harganya mencapai Rp 3 juta per lembarnya. Hal tersebut lantaran uang ini memang sangat langka.
Nah, itulah dia 6 uang zaman 90an yang diremehkan tapi sekarang bernilai mahal.
Komentar
Posting Komentar